Ketua Pengadilan Agama Tondano Resmi Lantik Wakil Ketua Pengadilan Agama Tondano

Pelantikan ini menandai penguatan kepemimpinan dan komitmen integritas dalam meningkatkan kinerja serta pelayanan Pengadilan Agama Tondano.
(Foto: Pelantikan Wakil Ketua Pengadilan Agama Tondano | Dok.  Muhammad Arif Pahlevi)
(Foto: Pelantikan Wakil Ketua Pengadilan Agama Tondano | Dok. Muhammad Arif Pahlevi)

Minahasa – Ketua Pengadilan Agama (PA) Tondano, Al Gazali Mus, S.H.I, M.H. secara resmi melantik Husnul Ma’Arif, S.H.I., M.H. sebagai Wakil Ketua PA Tondano pada Rabu (28/1) Bertempat di Ruang Sidang Utama PA Tondano, Kabupaten Minahasa. 

Turut hadir dalam acara pelantikan ini Ketua Pengadilan Tinggi Agama (PTA) Manado, Drs. M. Arsyad, S.H., M.H. Wakil Ketua PTA Manado, Drs. H. Mubarok, M.H., Ketua PA Tutuyan, Ahmad Edi Purwanto, S.H.I., M.H. para hakim, panitera, sekretaris serta seluruh tamu undangan.

Kegiatan acara diawali dengan pembacaan petikan putusan SK KMA Nomor 15/KMA/SK.KP.4/1.3/1/2026 oleh Analis Perkara Peradilan Pengadilan Agama Tondano, Rahma Nur Kamila, S.H. Kemudian dilanjutkan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya dan Hymne Mahkamah Agung, dilanjutkan pengambilan sumpah yang dibimbing langsung oleh Ketua PA Tondano, Al Gazali Mus.

Kemudian dilanjutkan penyematan tanda jabatan kepada pejabat yang dilantik serta pemutaran lagu padamu negeri. Prosesi dilanjutkan dengan pembacaan dan penandatanganan pakta integritas kepada pejabat yang baru diambil sumpahnya oleh Ketua PA Tondano.

Ketua PA Tondano, Al Gazali Mus, dalam sambutannya memberi pesan bahwa pelantikan ini  adalah momen yang spesial karena dihadiri langsung oleh Ketua PTA Manado serta Wakil Ketua PTA Manado yang mana merupakan momen spesial bagi pejabat yang dilantik.

‘Pelantikan ini menjadi spesial karena dihadiri langsung oleh orangtua kita yaitu Ketua PTA Manado beserta Wakil Ketua PTA Manado. Ada tanggungjawab besar yang kini ada dipundak saudara. Apa yang sudah diucapkan sudah menjelaskan apa yang harus dilakukan untuk kemajuan pengadilan agama, khususnya Pengadilan Agama Tondano’. Ujar Al Gazali Mus.

‘Jaga marwah Pengadilan Agama dan Pengadilan Agama Tondano, jadilah pimpinan yang dekat dan bisa berkolaborasi dengan bawahan, jadilah contoh bagi bawahan dan jadikan momen ini sebagai ibadah agar apa yang kita cita-citakan selalu dilancarkan oleh Allah SWT’. pungkas Al Gazali Mus.

Acara diakhiri dengan ramah tamah dan sesi foto bersama yang diikuti oleh Ketua PTA Manado, Wakil Ketua PTA Manado, para hakim, panitera, sekretaris, pejabat struktural dan fungsional serta seluruh tamu undangan.