Latihan Darurat Kebakaran, PT Surabaya Libatkan Damkar

Perwakilan Damkar Surabaya menguraikan tujuan diadakan simulasi, yakni untuk meningkatkan kesadaran keselamatan di tempat kerja.
Simulasi Latihan Darurat Bencana Kebakaran. Foto : Dokumentasi PT Surabaya
Simulasi Latihan Darurat Bencana Kebakaran. Foto : Dokumentasi PT Surabaya

Surabaya - Jawa Timur, Pengadilan Tinggi (PT) Surabaya adakan latihan darurat bencana kebakaran dengan melibatkan Pemadam Kebakaran Kota Surabaya. Kegiatan tersebut diadakan di halaman Pengadilan Tinggi (PT) Surabaya, Jalan Sumatera, Kota Surabaya, Jawa Timur, pada Jumat (21/11/2025).

Pada sambutannya, Ketua PT Surabaya, Sujatmiko, S.H., M.H. menyampaikan pentingnya sosialisasi ini dilaksanakan di lingkungan pengadilan. “Sosialisasi dan simulasi terkait bencana kebakaran perlu dilakukan agar aparatur peradilan di lingkungan PT Surabaya, saat menghadapi potensi bencana tidak kaget dan bingung, sehingga bisa memperkecil resiko yang terjadi”, ujarnya.

Perwakilan Damkar Surabaya menguraikan tujuan diadakan simulasi, yakni untuk meningkatkan kesadaran keselamatan di tempat kerja, melatih kesiapsiagaan menghadapi kebakaran nyata, mengurangi risiko korban jiwa dan kerugian harta benda, serta membiasakan prosedur evakuasi cepat dan teratur.

Pada simulasi tersebut dilakukan latihan penggunaan APAR (Alat Pemadam Api Ringan). Peserta dilatih cara mengoperasikan tabung pemadam api untuk memadamkan api kecil.

Selain itu, dilakukan juga latihan pemadaman api jika terjadi kebocoran tabung gas. Petugas Damkar menjelaskan hal yang perlu dilakukan jika terjadi kebocoran gas antara lain segera matikan kompor dan semua sumber api, lepaskan regulator dari tabung gas, dan bawa tabung gas di tempat terbuka. Sementara hal yang tidak boleh dilakukan saat kebocoran gas yaitu jangan menyalakan listrik, lampu, atau barang elektronik, jangan menyalakan api, jangan biarkan tabung tetap di dalam ruangan.

Di akhir kegiatan simulasi, PT Surabaya dan Damkar Kota Surabaya, menyampaikan apresiasi kepada masing-masing pihak atas pelaksanaan latihan tersebut yang berjalan dengan lancar. Keduanya berharap agar kolaborasi ini dapat terus berlanjut, agar dari PT Surabaya akan muncul orang yang faham cara mengatasi kebakaran jika bencana tersebut terjadi.