Takjil Gratis PN Makassar Dilengkapi Pesan Antikorupsi

Pesan berupa stiker tersebut, merupakan hasil inspirasi dari para Calon Hakim yang sedang menjalani magang di PN Makassar.
Pembagian takjil PN Makassar kepada masyarakat sekitar yang melintas pada Rabu, 12 Maret 2025. Foto Instagram PN Makassar
Pembagian takjil PN Makassar kepada masyarakat sekitar yang melintas pada Rabu, 12 Maret 2025. Foto Instagram PN Makassar

MARINews, Makassar-Pembagian takjil adalah salah satu kegiatan tahunan yang selalu dilakukan oleh PN Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel). Namun, kali ini ada sentuhan berbeda karena disertai dengan kampanye antikorupsi.

Di setiap kemasan takjil yang dibagikan pada pembagian takjil kepada masyarakat sekitar yang melintas pada Rabu, 12 Maret 2025, terdapat sesuatu yang unik. Yaitu, terpasangnya stiker yang mengajak masyarakat untuk mendukung PN Makassar dalam mewujudkan Zona Integritas, sebagai wujud pelayanan terbaik bagi pencari keadilan.

Stiker tersebut merupakan hasil inspirasi dari para Calon Hakim yang sedang menjalani magang di PN Makassar.

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Ketua PN Makassar I Wayan Gede Rumega ,S.H.,M.H bersama Wakil Ketua H. Moehammad Pandji Santoso , S.H., M.H, Panitera Sapta Putra ,S.H, para Calon Hakim, dan beberapa staf.

Penulis: Kontributor
Editor: Tim MariNews